Ada empat buah relief yang ada di candi ngetos ini, sekarang sisa hanya satu saja. Lainnya telah hancur, terdapat jendela kecil berhias belah ketupat. dindingnya tampak kosong tidak ada relief penting hanya ada motif daun.
Yang agak menakutkan adalah bentuk wajah yang masih utuh disebelah selatan. motifnya besar berukuran tinggi 2 x 1,8 meter. Hal ini menunjukkan adanya kewibawaan yang besar dan bentuk penolakan bahaya. Berdasarkan referensi, motif seperti ini memang khas India kemudian masuk ke Indonesia pada saat Hindu masuk ke Indonesia. Biasanya anda akan menemukan motif seperti ini pada candi candi lainnya yang bermotif hindu,
Ini penampakan nyata-nya (saat menulis ini pun saya agak ketakutan. hehe)
Lebih jelasnya, silahkan simak video ngetos berikut;
Lokasi candi ngetos ini ada di di Desa Ngetos, Kecamatan Ngetos, sekitar 17 kilometer arah selatan kota Nganjuk. Bangunannya terletak ditepi jalan beraspal antara Kuncir dan Ngetos Lokasi ini dekat dengan air terjun sedudo lho, jika temen-temen hendak ke Nganjuk atau lewat Nganjuk bisa mampir ke rumah saya ya....
0 add comment:
Posting Komentar
Silahkan jika anda yang ingin komentar, namun tolong gunakan bahasa yang sopan.